JAKARTA – Direktur Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular Langsung sekaligus Juru Bicara Covid-19 Kementerian Kesehatan Republik Indonesia (Kemenkes RI), Siti Nadia Tarmizi mengatakan Kemenkes berupaya mempercepat pelaksanaan vaksinasi Covid-19, khususnya bagi lansia yang berpotensi memiliki penyakit komorbid. Dia menyebut cakupan vaksinasi rata-rata 1,2 – 1,4 juta per hari namun itu masih tergolong rendah.
“Ini harus kita dorong bersama sekaligus kita edukasi pentingnya pelaksanaan vaksinasi bagi masyarakat Indonesia, khususnya bagi masyarakat lanjut usia,” kata Siti.
Siti menyebut, upaya lainnya untuk menekan laju penyebaran Covid-19 yaitu melakukan testing dan tracing terhadap masyarakat yang terpapar. Hal tersebut perlu dilakukan agar fasilitas kesehatan bisa mendorong masyarakat untuk melakukan isolasi mandiri agar tidak menularkan kepada masyarakat lainnya.
“Dengan upaya bersama yang dilakukan oleh Pemerintah, BPJS Kesehatan dan seluruh stakeholder lainnya bisa mengurangi angka kasus Covid-19 di Indonesia dan menciptakan taraf kesehatan masyarakat yang lebih baik,” tutup Siti
Sebelumnya, Direktur Utama BPJS Kesehatan, Ali Ghufron Mukti mengatakan BPJS menciptakan inovasi layanan digital. Ghufron menjelaskan, sejak diluncurkan layanan digital BPJS Kesehatan, peserta masih bisa mengakses layanan kesehatan meski dengan keterbatasan mobilitas.
Misalnya layanan seperti aplikasi Mobile JKN, Pelayanan Administrasi melalui Whatsapp (Pandawa), Chat Assistant JKN (CHIKA) hingga BPJS Kesehatan Care Center 165 (pengganti 1500 400). Tidak hanya itu, BPJS Kesehatan mendukung upaya pemerintah dalam percepatan pelaksanaan program vaksinasi Covid-19.