Rektor Unsri Anis Saggaf Kagum Akan Sosok Taufik Kemas

Rektor Universitas Sriwijaya Palembang Prof Dr Ir H Anis Saggaf
Rektor Universitas Sriwijaya Palembang Prof Dr Ir H Anis Saggaf

HALOPOS.ID|PALEMBANG – Rektor Universitas Sriwijaya Palembang Prof Dr Ir H Anis Saggaf sangat mengagumi sosok Almarhum Taufik Kiemas. Menurutnya, sosok Taufik Kemas merupakan tokoh bangsa dan sosok penggagas empat pilar kebangsaan.

“Sejak terpilih secara aklamasi, Pak Taufik tidak ongkang-ongkang kaki saja. Ia langsung tancap gas,” ujar Anis kepada awak media, Sabtu (20/11/2021).

Menurut Anis, beliau menggelar rapat dengan ketua-ketua fraksi di MPR untuk menyusun progam sosialisasi UUD 1945, NKRI, dan Bhineka Tunggal Ika.

Karena itu, kata Anis, atas gagasannya itu, hasilnya diterima semua pihak. “Saya nilai, Pak Taufik adalah tokoh nasional yang luar biasa. Karena itu ia pantas diapresiasi dengan penghargaan secara nasional dari pemerintah,” katanya.

Anis berjanji ia akan menyampaikan persoalannya ke senat terkait penghargaan itu. Jadi dapat diapresiasi kelayakan atas penghargaan yang dianugerahkan ke Taufik Kiemas. “Jangan lupa, beliau juga alumni Unsri, lho,”ujarnya. (SRY)

Editor: Hendra P