PALEMBANG – Aster Kasdam II/Sriwijaya Kolonel Arh Fithrizal Setiawan menghadiri acara penandatanganan perjanjian kerjasama pekerjaan kontruksi optimasi lahan rawa dan olah tanah kegiatan Intensifikasi Lahan Sawah Kabupaten Banyuasin dan Oku Timur TA 2021, di Ruang Rapat Dinas Pertanian Provinsi Sumsel, Senin (26/7/2021).
Turut hadir Danrem 044 /Gapo Brigjen TNI. Jauhari Agus Suradi, Kepala Dinas Pertanian Tanaman Pangan dan Hortikultura Provinsi Sumatera Selatan Raden Bambang Purnomo, Direktur Perluasan dan Perlindungan Lahan Ditjen PSP Kementerian Pertanian RI, Kasiter Kasrem 044/Gapo Letkol Inf. Arief Susanto, Dandim 0430 /Banyuasin Letkol Arm. Farid Hidayat, Dandim 0403/OKU Letkol Arh. Tan Kurniawan, Kadis Pertanian Tanaman Pangan dan Hortikultura Kabupaten Banyuasin Zainudin dan Wakil Rektor Bidang Perencanaan dan Kerjasama Universitas Sriwijaya Dr. A. Muslim.
Kepala Dinas Pertanian Tanaman Pangan dan Hortikultura Provinsi Sumatera Selatan Raden Bambang Purnomo dalam sambutannya mengatakan ,” penandatanganan ini pertanda dimulainya konstruksi optimasi lahan rawa Kabupaten Banyuasin dan Oku Timur Tahun anggaran 2021. Ini merupakan Kegiatan rapat lanjutan sebelumnya yang sudah kita lakukan dengan Dirjen pertanian yang dihadiri juga oleh Bapak Gubernur dan dari Pihak TNI,” ucapnya.
Saya harap dengan adanya kegiatan Optimasi Lahan Rawa ini berjalan dengan lancar dan sesuai dengan yang telah direncanakan sehingga kita bisa sama-sama bersinergi untuk membangun serta menekan angka kemiskinan di wilayah Sumatera Selatan,” pungkasnya.
Sementara Danrem 044/Gapo Brigjen TNI. Jauhari Agus Suradi S.I.P S ,Sos menyampaikan terkait kerjasama pekerjaan konstruksi kegiatan optimasi lahan rawa Kabupaten Banyuasin sesuai dengan petunjuk Gubernur dari Dirjen Pertanian, TNI ditunjuk sebagai pengawas lapangan .
Kita TNI akan semaksimal mungkin untuk mendukung kegiatan ini dan kami akan kerahkan semua fasilitas dan Sumber Daya Manusia (SDM) yang kami miliki untuk mensukseskan kegiatan Ini,” kata Danrem.
Seperti yang disampaikan oleh Direktur Perluasan dan Perlindungan Lahan Ditjen PSP Kementerian Pertanian RI dengan kegiatan yang akan kita laksanakan ini semoga dapat bermanfaat untuk masyarakat Sumatera Selatan.”
Masih dikatakan Danrem,” perlu diketahui bahwa Sumatra Selatan adalah peringkat ke-5 lumbung pangan terbesar. semoga dengan adanya kegiatan optimalisasi ini kita bisa lebih baik lagi dalam pengembangan lumbung pangan kita dan mengurangi angka kemiskinan di wilayah Provinsi Sumatra Selatan,” tutup Brigjen TNI. Jauhari Agus Suradi S .I.P S. Sos.
Selama kegiatan berlangsung berjalan dengan lancar dan aman serta tetap mematuhi protokol kesehatan memakai Masker dan Menjaga Jarak.