Pembangunan Menara Fakultas Teknik UNSRI, Gubernur Herman Deru Tegaskan Pendidikan Fondasi Peradaban

Pembangunan Gedung Menara Fakultas Teknik Universitas Sriwijaya (UNSRI), Sabtu (27/12/2025).
Pembangunan Gedung Menara Fakultas Teknik Universitas Sriwijaya (UNSRI), Sabtu (27/12/2025).

HALOPOS.ID|PALEMBANG – Gubernur Sumatera Selatan Dr. H. Herman Deru menegaskan bahwa pendidikan merupakan fondasi utama dalam membangun peradaban dan kemajuan daerah.

Hal tersebut disampaikannya saat menghadiri Sosialisasi Awal dan Orientasi Teknis Pembangunan Gedung Menara Fakultas Teknik Universitas Sriwijaya (UNSRI), Sabtu (27/12/2025).

Agenda yang berlangsung di Kampus Palembang ini menjadi penanda dimulainya pembangunan infrastruktur pendidikan strategis yang diharapkan mampu menjawab tantangan peningkatan kualitas sumber daya manusia di Sumsel.

Dalam sambutannya, Herman Deru menyampaikan bahwa pembangunan gedung Menara Fakultas Teknik bukan sekadar menghadirkan bangunan baru, melainkan bagian dari upaya menghidupkan kembali kejayaan UNSRI sebagai pencetak insan-insan unggul.

“Ini adalah ikhtiar untuk mengulang sejarah. Fakultas Teknik UNSRI telah banyak melahirkan alumni hebat yang berkontribusi besar bagi bangsa. Dengan fasilitas yang lebih baik, saya yakin prestasi itu akan semakin meningkat,” ujarnya.

Gubernur menilai, desain gedung yang komprehensif dan modern akan memberikan dampak positif terhadap atmosfer akademik, sekaligus meningkatkan daya saing lulusan UNSRI di tingkat nasional maupun global.

Ia juga menyampaikan harapannya agar pembangunan ini menjadi contoh sinergi yang baik antara Pemerintah Daerah, Pemerintah Pusat, dan institusi pendidikan.

“Keberhasilan proyek ini diharapkan membuka pintu dukungan strategis lainnya dari Pemerintah Pusat untuk pembangunan infrastruktur pendidikan di Sumatera Selatan,” katanya.

Anggota DPR RI Ishak Mekki dalam kesempatan yang sama menyampaikan bahwa pembangunan Menara Fakultas Teknik UNSRI merupakan bentuk nyata keberpihakan negara terhadap dunia pendidikan.

Menurutnya, di tengah keterbatasan anggaran nasional, proyek ini tetap menjadi prioritas berkat kerja sama dan komitmen kuat berbagai pihak.

“Targetnya jelas, dalam waktu 14 bulan mahasiswa sudah dapat menggunakan gedung ini untuk mendukung kegiatan akademik,” jelasnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Rektor UNSRI Prof. Dr. Taufiq Marwa, S.E., M.Si, Staf Ahli Bidang Sosial Budaya dan Peran Masyarakat Kementerian PU RI Ir. K.M. Arsyad, M.Sc., serta Kepala Satker Pelaksanaan Prasarana Strategis Sumsel Ir. Ayu Juwita, S.T., M.Sc., IPM.

Penulis: Hasan BasriEditor: Herwanto