Satpol PP OI Sigap Tanggap Peduli Orang Terlantar

Satpol PP OI Sigap Tanggap Peduli Orang Terlantar
Satpol PP OI Sigap Tanggap Peduli Orang Terlantar

HALOPOS.ID|OGAN ILIR – Adalah dia Kurniawan SH akrab dipanggil Wawan Kepala Bidang (Kabid) Penegakan Perundang- Undangan Satuan Polisi Pamongpraja (SatpolPP) Ogan Ilir (OI), begitu mendapat tugas dari Kasat Pol PP OI, atas laporan warga adanya seseorang diduga terlantar sejak lima bulan menempati emperan Ruko disamping Perumahan Taman Permata Indah (TPI) Indralaya Raya, langsung aksi ekskusi.

Kesigapan ini dilakukannya sejak pagi-pagi hari Jum’at 25/4/2025 bersama anggota SatpolPP OI lainnya, mengambil dengan sikaf peduli seseorang diduga terlantar.

Wawan, kepada media ini mengatakan, tugas ini adalah tugas kami, berat tapi mulia. Kita akan lakukan cek kesehatan di Puskesmas, lalu cek domisili di Dukcapil. Lebih lanjut seseorang yang diduga terlantar ini akan diserahkan kepada pihak terkait, yaitu Dinas Sosial OI. Setelah dilakukan pengecekan kesehatan ternyata orang ini dalam konsisi sehat dan memang tergolong terlantar.

Dinas Sosial memiliki kewenangan untuk melakukan pembinaan dan kepedulian hingga yang bersangkutan kelak menjadi manusia sempurna. Beberapa warga yang menyaksikan gerak cepat SalpolPP OI, mengapresiasi sigap tanggap dan peduli SatpolPP OI terhadap sesama yang diduga terlantar.

Terpisah warga mengatakan, bahwa Indralaya merupakan daerah perlintasan, sehingga dimungkinkan akan ada lagi orang2 terlantar seperti ini. Oleh karenanya dibutuhkan kepedulian yang tinggi dari instansi terkait, SatpolPP, Dinsos dan Dishub. Kedepan kita berharap tidak ada lagi orang2 diduga terlantar atau ODGJ yang kedapatan di Wilayah Ogan Ilir, dan instansi terkait benar2 peduli dan tanggap. (GMA)

Penulis: Gusti M AliEditor: Herwanto