PALEMBANG – Gubernur Sumatera Selatan Herman Deru ajak pengurus DPW PAN untuk peduli kearifan lokal di Sumsel. Hal tersebut diungkapkannya saat menghadiri Pelantikan Pengurus DPW PAN dan Pembukaan Rapat Kerja Wilayah I Partai Amanat Nasional Provinsi Sumatera Selatan di Hotel Arista Palembang, Sabtu (12/6/2021).
Dalam sambutannya, Herman Deru berharap setelah anggota yang dilantik tadi tetap menjadi insan politik yang bersemangat, selalu menjunjung tinggi kesopanan serta peduli dengan kearifan lokal yang ada di Sumsel. Selain itu, dirinya juga mengajak PAN menerapkan dan mendukung Perda tentang kearifan lokal untuk bangunan di Sumsel.
“PAN tidak pernah campur aduk masalah politik dan pribadi dengan kritik dan sarannya untuk berbenah sehingga menjadi lebih baik lagi, saya juga mengucapkan terimakasih atas sumbangsih yang telah diberikan PAN selama ini, mulai dari Kab/Kota maupun Provinsi hingga tingkat Nasional,” katanya
Selain itu, dirinya juga memberikan selamat atas dilantiknya kepengurusan DPW PAN yang baru, dengan kepengurusan yang baru diharapkan kemitraan yang selama ini terjalin dengan baik dapat selalu terjaga dan terus berkesinambungan.
Sementara itu, Ketua MPP DPP PAN Hatta Rajasa menyampaikan agar para anggota segera melakukan konsolidasi dengan itu bisa dirumuskan arah kebijakan yang akan diambil partai. Ia berharap selama masa pandemi ini, PAN dapat berhasil berkontribusi memilihkan perekonomian, tentu dengan mematuhi protokol kesehatan.