Tak Miliki Izin, Pemkot Palembang Resmi Segel  Tempat Hiburan Darma Agung

Tim Terpadu (Timdu) Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang, Selasa (8/4/2025) resmi menyegel tempat hiburan malam Darma Agung
Tim Terpadu (Timdu) Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang, Selasa (8/4/2025) resmi menyegel tempat hiburan malam Darma Agung

HALOPOS.ID|PALEMBANG –  Tim Terpadu (Timdu) Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang, Selasa (8/4/2025) resmi menyegel tempat hiburan malam Darma Agung (DA) 1.

Timdu mendatangi yang terdiri Satuan Polisi Pamong Praja (Sat Pol PP), TNI dan Polri resmi memasang segel berwarna kuning dipintu masuk tempat hiburan  yang terletak dijalan Kolonel H.Burlian Kecamatan Sukarame  Palembang, lantaran tidak memiliki   izin resmi yang dikeluarkan oleh Pemerintah Kota Palembang.

“Izin Diskotik dan Cafe Darma Agung ini tidak ada, dan kita sudah menghimbau kepada pemilik, tapi tidak dilaksanakan, jadi kita segel,” kata Asisten I Setda Kota Palembang, Heri Aprian yang turun langsung ke lokasi

Ia juga menyampaikan,  pihaknya juga sebelumnya telah melayangkan surat peringatan yang sesuai prosedur.

“Yang terakhir itu kita kirimkan surat pemberitahuan bahwa kita akan menyegel,” ujarnya.

“Penutupan ini sampai mereka ingin mengajukan izin sesuai dengan prosedur. Kita Pemkot Palembang ini pelayanan masyarakat, jadi silahkan. Tapi untuk sementara ini kita tutup,” tambahnya.

Masih dikatakan Heri Aprian,  Pemerintah kota Palembang akan memberikan izin ketika pihak Darma Agung telah benar-benar memenuhi persyarakat yang telah ditetapkan.

“Kalau tidak sesuai prosedur dan tidak memenuhi persyaratan tidak akan kita berikan izin. Jadi izin itu memang harus sesuai dengan prosedur dan persyaratannya,” jelasnya.

“Yang disegel ini tempat hiburannya saja. Untuk hotelnya setahu saya ada izin. Ini penutupan sementara karena memang kami berikan kesempatan untuk mengurus izinnya, tapi selama ini belum ada izin akan tetap ditutup,” ucapnya tegas.

Sementara itu, Kepala Satuan (Kasat) Polisi Pamong Praja (Pol PP) Palembang, Drs. Edwin effendi, M.Si menambahkan,  hingga saat ini, pihaknya masih terus pertanyakan izin operasi tempat hiburan malam Darma Agung.

“Karena ini menengah ke atas, jadi izinnya di Provinsi Sumatera Selatan dan sampai saat ini izin tersebut belum terbit. Dan kita ini ada Perda, siapapun usaha di kota Palembang ini harus mematuhi aturan,” tegasnya.

Dijelaskannya, bahwa pihaknya juga akan menegakan Perda Ketentraman, Ketertiban Umum (Trantibum) ketika suatu tempat dinilai telah meresahkan masyarakat hingga viral membawa nama baik Pemerintah kota Palembang.

“Jadi kita Sat Pol PP berhak untuk menyetop sementara. Kemudian pemilik tempat hiburan, silahkan berkordinasi dengan aparat kepolisian bagaimana cara menertibkan pengunjung itu sendiri,” singkatnya. (*)