HALOPOS.ID|PALEMBANG – Ditahun 2024, atau tahun ke 10, Yayasan Ponjen Amal Bina Insani (PABI) kembali berbagi berkah Ramadhan dan festival remaja muslim di Sekretariat Yayasan PABI Palembang, Minggu (24/3/2024).
Terlihat ratusan anak yatim dan dhuafa didampingi oleh para orang tuanya tampak antusias menerima hadiah lomba dan uang pembinaan dari PABI.
Ketua Pembina Yayasan PABI, HM Yusuf Usman mengatakan, dalam acara kegiatan festival remaja muslim ke 10, ada lima lomba yang digelar. Pertama, tahfiz, doa, da’i, sholat dan wudhu.
“Lomba tahfiz langsung semua peserta dikasih beasiswa uang dan hadiah lainnya, dan lomba doa, da’i, sholat dan wudhu masing-masing pemenang 1 sampai 5 diberi hadiah uang pembinaan dan hadiah hiburan lainnya,” katanya kepada media.
Yusuf menambahkan, ada peningkatan jumlah peserta di tahun 2024, namun untuk total penerima beasiswa tetap stabil.
“Total peserta yang hadir ada 200 orang peserta yang terbagi 150 hafiz quran dan 50 peserta lomba. Itu dari 250 pendaftaran. Untuk metode pendaftaran, kita melalui online,” jelasnya.
Sementara itu, Ketua Forum Silaturahmi (Forsilmi) Pensiunan PU Bina Marga Dharna Dachlan diwakili H Nurudin Hanafiah menuturkan, kegiatan berkah Ramadhan dan festival remaja muslim ke 10vyang digelar PABI tersebut bekerjasama dengan Forsilmi Pensiunan PU Bina Marga.
“Forsilmi dinas pu bina marga kerjasama dengan Yayasan PABI yang ikut peduli dengan anak yatim, harapannya kita tetap jalan walaupun telah Paripurna semua tapi tetap konsisten membantu dan peduli kepada anak yatim dhuafa,” tutur Nuruddin.
Asisten II Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan Pemprov Sumsel, Ir. Basyaruddin Akhmad menilai, kegiatan festival yang digelar yayasan PABI tersebut untuk meningkatkan syiar agama.
“Kita harapkan ini ajang untuk memberikan motivasi kepada anak-anak untuk dapat mensyiarkan agama di bulan ramadhan,” singkatnya. (Mursalan)