HALOPOS.ID|PAGARALAM – Pemerintah Kota Pagaralam menunjukkan komitmen terhadap transparansi dalam proses seleksi Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) tahun ini. Masyarakat kini bisa mengakses informasi proses seleksi melalui website resmi di www.paskibraka.bpip.go.id, sebuah langkah yang diapresiasi banyak pihak karena memberikan akses terbuka dan objektivitas dalam rekrutmen.
Seleksi Paskibraka Kota Pagaralam tahun 2025 melibatkan berbagai unsur untuk menjamin objektivitas dan kredibilitas proses penilaian. Panitia seleksi terdiri dari unsur TNI, Polri, purna Paskibraka, tim kesehatan, serta panitia dari Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) yang dipimpin langsung oleh Sekretaris Daerah Kota Pagaralam.
Kepala Kesbangpol Nyayu Dwi Lusiana melalui Kepala Bidang Ideologi, Wawasan Kebangsaan (Idwasbang), Muhammad Yasin, SE., MM., menjelaskan bahwa langkah transparansi ini merupakan bagian dari reformasi sistem rekrutmen Paskibraka yang dicanangkan secara nasional.
“Masyarakat bisa melihat sendiri tahapan dan hasil seleksi melalui website resmi. Ini menjadi bentuk keterbukaan informasi publik sekaligus menjaga akuntabilitas panitia seleksi,” ujar Muhammad Yasin.
Ia juga menambahkan bahwa pelibatan institusi seperti TNI, Polri, dan purna Paskibraka bertujuan untuk menjamin penilaian yang adil, profesional, dan tanpa intervensi.
Dengan sistem seleksi yang terbuka ini, diharapkan para calon anggota Paskibraka yang terpilih benar-benar merupakan putra-putri terbaik Kota Pagaralam, yang siap mengemban tugas kehormatan pada peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia (**)