HALOPOS.ID|PALEMBANG – Bulan ramadhan merupakan bulan yang penuh berkah dan juga penuh dengan ampunan, berdasarkan hadits riwayat Ibnu Majah,adapun kegiatan yang dilakukan diantaranya adalah berbagi terhadap sesama saudara saudara kita yang membutuhkan
DPC Projamin kota Palembang dan awak media menyambangi warga diwilayah RT 01 RW 01 kelurahan Kemas Rindo kecamatan kertapati kota Palembang provinsi Sumatera Selatan,Senin (20/03/23) kemarin.
Kegiatan ini dilakukan untuk menjalin silaturahmi dan kebersamaan serta berbagi dengan sesama yang membutuhkan
Dony Ketua DPC projamin kota Palembang saat dikonfirmasi awak media menjelaskan kegiatan ini merupakan bagian dari kebersamaan dan juga sebagai sebuah bentuk kasih sayang kami untuk selalu dekat dengan Masyarakat
“Kita itu memang diharuskan untuk berbagi dengan sesama,ini yang harus terus kita landaskan untuk tetap selalu menjadi hambah nya yang bersyukur,ini juga untuk menyambut bulan suci ramadhan,semoga selalu menjadi pengingat kita bahwasanya berbagi terhadap sesama adalah hal yang mulia” beber Dony
Sementara itu Andi ketua RT 01 mengucapkan banyak terima kasih kepada DPC Projamin kota palembang dan awak media atas kepedulian terhadap warganya
” Terima kasih banyak atas kepedulian nya semoga Allah SWT membalas kebaikan ini,”Ucapnya
Selain itu Andi juga mengharapkan agar kira nya warga dilingkungan tempat tinggalnya,yang rumah sudah tidak layak lagi dihuni mohon di ajukan untuk ditindak lanjuti,ada sekitar kurang lebih 16 unit rumah yang perlu diperhatikan untuk bedah rumah diwilayah lingkungan RT 01.
Mendengar hal tersebut Dony Ketua DPC projamin kota Palembang dan rekan media akan berusaha menjembatani ke pemerintah terkait dalam hal bedah rumah ini.