HALOPOS.ID – Pekan ke-25 Premier League, mempertemukan Norwich City vs Manchester City yang berlangsung di Carrow Road pada Minggu (13/2) dini hari WIB yang berakhir dengan skor 0-4 untuk kemenangan Manchester City.
Pada laga ini, penyerang The Citizens yaitu Raheem Sterling menjadi bintang dengan tampil begitu epick dengan menciptakan hattrick yang menghantarkan The Citizens berada di peringat klasemen.
Di menit ke-31 mantan pemain liverpool itu menjadi pelopor keunggulan The Citizens atas Norwich City, bermula dari umpan Kyle Walker, bola kemudian gagal dihalau Max Aarons. Sterling lalu menguasai bola dan mengeksekusinya hingga menjebol gawang Norwich. Skor 1-0 untuk keunggulan Man City bertahan hingga babak pertama usai.
Kemudian disusul oleh Phil Foden, diawal babak kedua Phil Foden berkolaborasi dengan Sterling dan Guendogan, bola lalu dikuasai Foden. Foden kemudian melakukan tendangan di antara kaki para pemain Norwich. Bola pun meluncur ke gawang Norwich.
Skor 0-2 masih beratahn hingga di menit ke-70, Sterling kembali menunjukkan kepiawaiannya dalam mengolah kulit bundar. Ia berhasil mencetak gol keduanya dengan sundulan usai memanfaatkan umpan dari Ruben Dias.
Sterling sempat gagal memanfaatkan peluang saat mendapat hadiah penalti dari wasit usai terjadi pelanggaran yang melibatkan pemain Norwich, Grant Hanley, dengan pemain Man City, Liam Delap.
Namun pemain asal Inggris tersebut, dengan cepat mendapatkan bola yang kemudian ia tendang kembali dan akhirnya membobol gawang Norwich di menit ke-90. Skor pun menjadi 0-4 untuk keunggulan Manchester City dan skor tersebutu bertahan hingga laga usai.(Umnah).
Editor : Herwan.