Libur Sekolah Saat Ramadan, Disdik Sumsel: Tunggu Surat Edaran!

Ilustrasi kegiatan belajar di sekolah (dok. Istimewa)
Ilustrasi kegiatan belajar di sekolah (dok. Istimewa)

HALOPOS.ID|PALEMBANG – Dinas Pendidikan Sumatera Selatan masih menunggu surat edaran resmi dari pemerintah terkait kebijakan yang akan dilaksanakan di masa Ramadan 1446 Hijriah. Santer diberitakan jika sepanjang Ramadan para siswa di setiap satuan pendidikan akan diliburkan.

Namun, Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen) Abdul Mu’ti mengoreksi istilah libur sekolah selama sebulan saat Ramadan. Dilansir detikNews, Abdul Mu’ti menyebut yang benar adalah pembelajaran selama Ramadan.

“Jadi libur Ramadan itu, bahasanya bukan libur Ramadan ya, karena ada yang nulis libur Ramadan. Bahasanya, pembelajaran di bulan Ramadan,” kata Mu’ti kepada wartawan di Istana Merdeka, Jakarta, dilansir dari detikNews, Jumat (17/1/2025).

Menanggapi hal itu, Kepala Disdik Sumsel Awalluddin mengatakan, pihaknya sudah mengetahui jika ada rencana libur sekolah saat Ramadan nanti.

Namun, pihaknya masih menunggu keputusan resmi dari pemerintah terkait pelaksanaannya seperti apa. Termasuk soal koreksi program yang akan dijalankan.

“Iya. Tunggu surat edaran. Nanti kalau sudah ada surat edarannya (terkait kebijakan saat Ramadan), akan diinformasikan lebih lanjut,” ujarnya, Jumat (17/1/2025).

Disdik Sumsel enggan bicara banyak terkait rencana kebijakan yang akan dibuat tersebut. Baik itu soal rencana penerapan libur sekolah atau seperti apa mekanisme pembelajaran saat sekolah nanti.

“Untuk saat ini belum bisa komentar sebelum ada regulasi resmi dari pusat,” tukasnya. (UC)