HALOPOS.ID – YOGYAKARTA – Kelompok Strategi Masyarakat atau KSM, dalam waktu dekat ini menggelar Diskusi Publik, membawa thema ‘Layakkah Anak Dibawah Umur Berkendara? ‘. Kegiatan tersebut digelar pada 24 Mei 2025, bertempat di Auditorium Universitas PGRI Yogyakarta, Bantul.
“Saat ini marak anak dibawah umur berkendara, dan ini beresiko karena faktor usia yang belum matang, dan tidak punya sim. Bila dibiarkan begitu saja, anak itu bisa membahayakan orang lain dan dirinya sendiri,” kata Koordinator Kegiatan, Wirawan, Selasa (6/5/2025).
Diskusi Publik akan menghadirkan sejumlah narasumber berkompeten, seperti Akademisi, Kepolisian, Pemda Bantul dan Sleman, Psikolog Anak, Dinas Perhubungan, Dindikpora dan tenaga pendidik.
“Diskusi ini bertujuan untuk mengedukasi dan mensosialisasikan kembali kepada masyarakat umum, bahwa dengan adanya upaya pembiaran anak dibawah umur berkendara cukup beresiko,” ungkapnya.
Kegiatan ini akan dihadiri sejumlah pelajar dari Kabupaten Sleman, Bantul dan Kota Yogyakarta. Selain itu, masyarakat umum, aktivis lembaga, juga turut dihadirkan. Kegiatan didukung oleh Universitas PGRI Yogyakarta, media online Halopos.Id, Pemkab Bantul, Polresta Yogyakarta.(SN)