MUBA – Komisi Pemberantas Korupsi (KPK) melakukan penyegelan di ruangan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang kabupaten Musi Banyuasin, Jumat malam (15/10)
Beberapa ruangan tersebut terlihat disegel dengan tulisan dalam pengawasan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sekitar pukul 22.15 Wib.
Menurut informasi yang dihimpun, tim penyidik KPK telah berada di lokasi sejak Pukul 21.30 Wib untuk mensterilkan lokasi penyegelan, hingga kini beberapa ruangan tersegel dan terpalang menggunakan kayu.
Informasi lainnya menyebutkan kehadiran Komisi Pemberantasan Korupsi di Muba terkait operasi tangkap tangan (OTT) KPK pada Bupati Musi Banyuasin (Muba), Dodi Reza Alex Noerdin.
Seorang sumber di internal KPK yang enggan diungkap identitasnya mengatakan bahwa Bupati Muba, Dodi reza Alex Noerdin-lah yang terjaring Operasi Tangkap Tangan (OTT) KPK “Iya, Bupati ama Kadis PU,” ujarnya. (IS)