News  

Jalan Fly Over Simpang Jakabaring Rusak Parah

Kondisi jalan Fly Over Simpang Jakabaring Palembang berlubang
Kondisi jalan Fly Over Simpang Jakabaring Palembang berlubang

HALOPOS.ID|PALEMBANG – Persoalan jalan rusak masih menjadi hal yang kerap terjadi di perkotaan, meski berada di pusat ibu kota Provinsi Sumatera Selatan, jalan Gubernur Ahmad Bastari Palembang banyak yang berlubang. 

Jalan rusak dan berlubang tersebut tepatnya berada di fly over simpang Jakabaring Palembang, terlebih saat hujan, jalan tersebut digenangi air, hal ini akan berdampak rawannya terjadi laka lantas.

Masyarakat pun diminta waspada ketika melintasi jalan Gubernur Ahmad Bastari, tepatnya Fly Over simpang Jakabaring Palembang, terlebih saat musim hujan tiba. Meski berada di pusat Ibu Kota Provinsi Sumsel tidak menjadikan kota Palembang luput dari jalan rusak.

Pantauan halopos.id di lapangan, Selasa (22/3/2022). Terlihat sejumlah kendaraan roda dua dan roda empat terpaksa harus extra hati-hati saat melintasi Jalan Gubernur Ahmad Bastari, tepatnya di Simpang Fly Over Jakabaring

Karena untuk menghindari lubang jalan yang mengangah dan digenangi air, hal itu dapat memicu laka lantas di lokasi ini.

Kondisi jalan rusak ini sudah dirasakan hampir tiga bulan terakhir sejak awal tahun 2022. Kondisi diperparah akibat hujan lebat dan membanjiri Jalan Gubernur Ahmad Bastari Fly Over Simpang Jakabaring Palembang tersebut.

Jalan Gubernur Ahmad Bastari Fly Over Simpang Jakabaring merupakan Nasional, karena berada di pusat kota Palembang. Hingga kini belum ada upaya perbaikan jalan dari Balai Besar Pelaksana Jalan Nasional (BBPJN) Wilayah Sumatera.

Rizki salah satu warga berharap, agar segera dilakukan perbaikan, hal itu agar tidak terjadi kecelakaan lalu lintas yang menimpa para pengguna jalan tersebut.

“Kami harap dilakukan perbaikan, supaya tidak terjadi kecelakaan,” harapnya. (NT)

Editor : Surya