Inventarisasi dan Petakan Aset Milik Pemprov Sumsel

Wakil Gubernur Sumsel Mawardi Yahya
Wakil Gubernur Sumsel Mawardi Yahya

HALOPOS.ID|SUMSEL – Wakil Gubernur Sumsel Mawardi Yahya mengatakan, saat ini Pemprov Sumsel terus berupaya melakukan inventarisasi dan pemetaan terhadap aset yang tersebar di berbagai wilayah.

Hal itu dikatakan Mawardi terkait pernyataan Fraksi Partai Golkar dan Fraksi PAN DPRD Sumsel yang menyatakan belum optimalnya pemanfaatan aset tetap dan meminta Pemprov Sumsel serius melakukan pengelolaan, sehingga meningkatan pendapatan asli daerah.

“Selain itu sebagian aset tersebut baik berupa tanah dan bangunan telah dilakukan kerjasama dan sewa menyewa dengan pihak ketiga,” kata Mawardi saat membacakan jawaban Gubernur Sumsel terhadap empat Raperda pada rapat paripurna DPRD Sumsel LXI (61) DPRD Sumsel, Senin (20/2).

Aset yang dikerjasamakan tersebut menurut Mawardi antara lain eks Laboratorium Kesehatan di Jalan Jenderal Sudirman yang saat ini di sewa Alfamart, sebagian kantor Unit Pelaksana Teknis Daerah Dinas Kehutanan KM 3 yang dikontrakan PT Kimia Farma.

Lalu aset eks gudang beras yang dikontrakan untuk rumah makan dan masih terdapat aset-aset lamnya yang sudah dikerjasamakan dengan pihak-pihak lain