Daerah  

Disdukcapil PALI Ajak Pemerintah Ikut Perkembangan Admistrasi

Forum konsultasi publik yang di selenggarakan Disdukcapil Kabupaten PALI tahun 2024 di rumah dinas Kabupaten PALI Senin, (25/11/2024). Foto : Halopos.id
Forum konsultasi publik yang di selenggarakan Disdukcapil Kabupaten PALI tahun 2024 di rumah dinas Kabupaten PALI Senin, (25/11/2024). Foto : Halopos.id

HALOPOS.ID|TALANG UBI –Sosialisasi peraturan administrasi kependudukan adalah kegiatan yang dilakukan untuk menyampaikan kebijakan dan regulasi yang diterbitkan oleh pemerintah pusat kepada aparatur Dukcapil.

Tujuannya, agar aparatur Dukcapil memahami aturan dan kebijakan yang sudah dibuat, terutama petugas front office yang melayani masyarakat secara langsung demikian terungkap dalam forum konsultasi publik yang di selenggarakan Disdukcapil Kabupaten PALI tahun 2024 di rumah dinas Kabupaten PALI Senin, (25/11/2024).

Acara forum diskusi publik Disdukcapil Kabupaten PALI tersebut di buka langsung Asisten 1 Pemda PALI Andre Fajar Wijaya mewakili Bupati Kabupaten PALI dalam arahanya mengajak jajaran pemerintahan untuk terus mengikuti perkembangan keadminiatrasian di pemerintahan, karena dengan digitalisasi saat perkembangan teknologi dalam hitungan detik.

Sementara itu, Kepala Dinas Disdukcapil Kabupaten PALI, Dharma mengatakan, bahwa giat forum diskusi publik hari ini diikuti kepala desa se Kabupaten PALI, komunitas pendidikan masyarakat umum.

“Saya harapkan para peserta bisa mendapatkan diskusi ini menjadi bekal dalam melaksanakan tugas kependudukan,” ujar mantan Inspektorat.

Pemateri dalam forum diskusi publik Disdukcapil  kepala Disdukcapil Padi Spd sebagai Kepala Dinas Dukcapil Prov. Sumatera Selatan sosialisasi bertujuan menyampaikan informasi terkait administrasi kependudukan (Adminduk), sekaligus permintaan dukungan kepada seluruh camat,kepala desa dan lurah serta kepala UPTD, bahwa telah dibentuk petugas registrasi desa dan kelurahan.

Karena Desa dan kelurahan dan kecamatan diharapkan dapat membantu menyelenggarakan layanan administrasi kependudukan dan pencatatan sipil di kelurahan.
Acara tersebut berlangsung sehari yang di hadiri kepala OPDD dan juga pejabat eselon di lingkup pemda Kabupaten PALI (Red/JR)