HALOPOS.ID|PALEMBANG – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Palembang resmi mengumumkan pelaksanaan debat perdana pasangan calon (paslon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Palembang yang akan digelar pada 22 Oktober 2024, pukul 19.00 WIB, di Hotel Santika Premiere.
Debat ini akan menjadi momen penting bagi para calon untuk menyampaikan visi dan misi mereka serta menjawab berbagai permasalahan yang dihadapi Kota Palembang.
Ketua KPU Palembang, Syawaludin, mengungkapkan bahwa persiapan materi debat masih dalam proses finalisasi. “Kami sedang menyelesaikan detail materi, dan akan dirilis dalam dua hari ke depan,” ujarnya Senin (21/10).
Debat ini akan mengangkat enam substansi penting terkait isu-isu krusial di Kota Palembang, dengan fokus utama pada pelayanan dan kesejahteraan masyarakat dalam debat perdana.
Sementara itu, materi lainnya seperti ekonomi, kesehatan, agraria, serta pelayanan masyarakat akan dibahas dalam dua sesi debat berikutnya, yang dijadwalkan pada 6 November dan 22 November 2024.
Syawaludin menjelaskan bahwa debat perdana hanya akan menampilkan calon Wali Kota yang akan beradu gagasan secara langsung, sementara calon Wakil Wali Kota akan mendampingi di panggung tanpa ikut serta dalam perdebatan.
“Debat pertama khusus untuk calon Wali Kota, calon Wakil Wali Kota akan tampil pada debat kedua, dan debat ketiga akan menampilkan semua paslon,” tambahnya.
Untuk menjaga ketertiban, KPU Palembang membatasi jumlah penonton dalam ruangan. Hanya 50 orang dari masing-masing paslon yang diizinkan hadir, sedangkan bagi pendukung lainnya, tenda khusus nonton bareng akan disediakan di luar ruangan. Langkah ini diambil untuk menjaga suasana debat tetap kondusif dan teratur. (AD)