10.000 Jemaah Tumpah Ruah Salat Idul Adha di Muhammadiyah Balayudha

HALOPOS.ID|PALEMBANG – Pelaksanaan Salat Idul Adha di palembang tepatnya di salah satu Perguruan Muhammadiyah memenuhi halaman gedung SD Muhammadiyah 6/14 balayuda, hingga jalan Raya Jendral Sudirman. 

Pelaksana salat idul adha sendiri di mulai pada pukul 07.00 Wib, berjalan dengan lancar dan kondusif, diikuti Ribuan jemaah.

Selain di lapangan gedung SD Muhammadiyah 6/14 balayuda, jemaah Muhammadiyah sebagian lagi melaksanakan salat di pelataran jalan jendral Sudirman, depan  SD Muhammadiyah 6/14.

Menurut H. Nawawi selaku Pimpinan cabang muhammadiyah Ilir Timur Satu, ada sekitar 10.000 jama’ah melaksanakan salat Idul adha pada hari ini.

“Hari ini setidaknya ada sekitar 10.000 jama’ah yang melaksanakan salat idul adha pada pagi ini, jama’ah sendiri terdiri dari guru, karyawan dan masyarakat sekitar” Katanya.

Pelaksanaan sendiri dipimpin Ustaz H Saijan sebagai khotib dan imam, dalam khotbahnya Ustaz H Saijan menyampaikan kutbah bertema dengan tema membangun semangat dalam melaksanakan kurban.

“Kita mengambil tema membangun semangat berkurban dan memberikan yang terbaik untuk sesama” Katanya

Lanjut Ustaz H Saijan menambahkan, jika agama Islam adalah agama yang Rahmatan Lil Alamin yang saling memperhatikan, dan saling memberi.

“sebagaimana Islam adalah agama Rahmatan Lil Alamin, yang berarti Islam mengajarkan saling memperhatikan dan saling memberi kasih sayang terhadap sesama” Tambahnya.

Setelah melaksanakan salat idul adha dilanjutkan dengan penyembelihan hewan qurban.  M. Mawawi mengatakan dalam penyembelihan hewan qurban pada tahun ini ada sebanyak 11 sapi dan 6 kambing.

“Untuk tahun ini pemotongan hewan qurban sebanyak 11 sapi dan 6 kambing yang akan dilakukan penyembelihan”

M. Nawawi juga menambahkan jika pembagian hewan qurban akan dibagikan kepada 6 RT di kawasan balayuda sebanyak 1.100 kupon daging.

“Untuk pembagian daging hewan kurban sendiri dibagikan kepada 6 RT di kawasan Balayudha sekitar 1.100 kupon yang dibagikan,” kata Ketua PCM IT I Palembang, M Nawawi.

Rincian kupon tersebut 1 ekor sapi bisa untuk 100 kupon, sedangkan 1 ekor kambing bisa untuk 15 kupon.(*)

Penulis: MursalanEditor: Herwan