HALOPOS.ID|PALEMBANG – Wakil Gubernur Sumatera Selatan, H Mawardi Yahya berharap kegiatan donor darah yang dilaksanakan mengenang 150 hari wafatnya almarhumah Percha Leanpuri Binti Herman Deru agar rutin dilakukan,sekaligus mengenang almarhumah semasa hidupnya sering melakukan kegiatan sosial.
Hal tersebut diungkapkannya saat menghadiri acara Bakti Sosial Donor Darah dalam rangka mengenang 150 hari wafatnya almarhumah Hj. Percha Leanpuri, B. Bus, M.Ba binti H. Herman Deru bertempat di Kantor Bersama Pelayanan Samsat UPTB Pengelolaan Pendapatan Daerah Wilayah III Bapenda Prov. Sumsel, Senin (31/1/2022).
“Semangat beliau sebagai contoh bagi generasi penerus dan kita harus apresiasi keinginan dalam melanjutkan kegiatan sosial” ujar Mawardi.
Dikatakan semua kebijakan Pemprov Sumsel agar dapat melaksanakan acara seperti ini tidak hanya provinsi tapi juga di kabupaten dan kota karena kegiatan ini merupakan aksi nyata kemanusiaan melalui aksi donor darah.
Kepala UPTD PPD Wilayah Palembang 3 Bapenda Prov. Sumsel Ir Deliar Rizqon, MM melaporkan aksi ini sudah dilakukan yang kedua kali dan peserta donor dari TNI, OPD dan masyarakat dan berjumlah kurang lebih 300 orang dengan tema Setetes Darah Selamatkan Sejuta Jiwa. (ZR)
Editor : Herwan.